,

Kunci Kesuksesan Inovasi Produk

alumni

Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia mengadakan sharing session dengan alumni Teknik Industri UII. Kegiatan berlangsung pada hari Sabtu (23/12) di Gedung Kuliah Umum (GKU) Lantai 3, Kampus Terpadu UII.

Narasumber acara hari ini, Ilham Bashrudin, S.T., merupakan alumni Teknik Industri UII yang sekarang adalah seorang Organization Design and Human Capital Planning Manager di PT Krakatau Steel (Persero) TBK. Beliau membawakan materi bertajuk From Concept to Market: Mastering Ideation for Product and Service Success.

Zhafif Radithya Nugroho beserta Rizky Miftahul Jannah membuka rangkaian acara pada pagi hari tersebut selaku MC. Sebelum beliau menjelaskan terkait materi, terdapat penampilan video profilisasi PT Krakatau Steel (Persero) TBK yang merupakan tempat beliau bekerja sekarang.

Selanjutnya, acara masuk ke penyampaian materi oleh narasumber. Pertama-tama, beliau menerangkan terkait apa itu produk dan jasa. Dalam penjelasannya, baik produk maupun jasa adalah hal yang berkaitan dengan customer. Sehingga, ide dalam mendesain produk atau jasa harus berdasarkan customer voices. Design Thinking merupakan salah satu metode yang bisa dipakai dengan pendekatan customer

Hal yang paling mendasar dalam inovasi yang akan dilakukan adalah konsep atau ide untuk memecahkan masalah. Design Thinking ini lah yang dapat merumuskan solusi permasalahan tersebut. Konsep Design Thinking sendiri terdari dari lima tahap, yaitu Empathize, Define, Ideate, Prototype, dan Test.

Beliau juga mengajarkan terkait konsep Lean Canvas, yang merupakan template para pengusaha atau pebisnis dalam membantu mereka memecahkan ide agar lebih mudah dibaca dan dipahami. Konsep ini membagi ide menjadi sembilan kriteria, antara lain: customer segment, problem, solution, unique value proposition, channel, revenue stream, cost structure, key activities, dan unfair advantages.

alumni

Sebelum rangkaian mata acara ditutup, narasumber membuka sesi tanya jawab dengan peserta. Selanjutnya, para penanya maju ke panggung untuk diberikan bingkisan sebagai reward. Terakhir, acara sharing session alumni diserahkan kembali ke MC untuk ditutup. 

Salwa Nur Rahma