,

Teknik Industri UII Sambut Benchmarking UNTIDAR

Optimalisasi mutu pendidikan memiliki peran vital bagi sebuah perguruan tinggi. Oleh karenanya, penting untuk selalu berupaya meningkatkan kualitas pembelajaran perkuliahan. Pada kesempatan ini, Program Studi Teknik Industri FTI UII sambut hangat benchmarking Universitas Tidar Magelang (UNTIDAR) pada (2/2) di Ruang Learning Space 2 FTI UII. Trisma Jaya Saputra, S.T., M. T selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin dan Industri sekaligus pemimpin rombongan UNTIDAR berharap bahwa kunjungan ini dapat membawa banyak dampak positif, terutama untuk pihaknya.

Kita masih banyak belajar bagaimana nanti pengelolaan sistem pembelajaran, keuangan, kurikulum, dan juga nanti bagaimana meniti karir, agar segera terpacu seperti UII.” ujarnya.

Sejalan dengan itu, hadir pula Koordinator Prodi S1 Teknik Industri, Nila Nurlina, S.T., M.T., dan beberapa dosen, yakni Muhammad Rifqi Maarif, S. T., M.Eng., Tri Retno Setiyawati, S.T., M.Sc., Rizqa Ula Fahadha, S. T., M. T., M. Fendy Kussuma Hadi Sufyan, M.T., beserta pramu bakti, Budi Sulistya, S.T yang ikut serta mendampingi jalannya kunjungan tersebut.

Dalam hal ini, Ketua Jurusan Teknik Industri, Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng.Sc., menerima kehadiran rombongan UNTIDAR bersama dengan Ketua Program Studi Program Sarjana, Ir. Muhammad Ridwan Andi Purnomo, S.T., M.Sc., Ph.D., IPM, Ketua Program Studi Program Magister, Ir. Winda Nur Cahyo, S.T., M.T., Ph.D., IPM, dan juga Ketua Program Studi Program Doktor, Prof. Dr. Ir. Elisa Kusrini,MT CPIM,CSCP,SCOR_P. Sementara itu, Amarria Dila Sari, S.T., M.Eng., selaku Sekretaris Program Studi Program Sarjana, Ir. Ira Promasanti Rachmadewi, M.Eng., selaku Sekretaris Program Studi Program Internasional, dan Atyanti Dyah Prabaswari, S.T., M.Sc., sebagai Manajer Administrasi Keilmuan Program Studi Program Magister juga nampak mengikuti acara pada pagi hari itu.

Selanjutnya, Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng.Sc., menyampaikan proses akademik yang berjalan pada Teknik Industri UII saat ini. Beliau menyampaikan bahwa terdapat penciri program studi yang juga merupakan profil lulusan, yaitu API (Akhlak Mulia, Problem Solver, dan Inovatif). Selain itu, beliau juga menekankan berbagai program wajib untuk mendukung pengembangan softskill sehingga mahasiswa dapat memiliki kemampuan leadership yang baik.

Kami sangat tidak mengharapkan mahasiswa itu datang ke kampus, setelah kuliah, pulang. Kita menciptakan terutama TI itu untuk menjadi leader atau manajer. Sehingga kami sangat men-support dari semester 1, maba, untuk bisa ikut organisasi. Ya, kalau nggak latihan bagaimana bisa jadi manajer..” ungkapnya.

Pada akhir acara benchmarking UNTIDAR, rombongan bersama dengan Kaprodi Teknik Industri UII serta Kepala Laboratorium Sistem Manufaktur Terintegrasi Putri Dwi Annisa, S.T., M.Sc., Kepala Laboratorium Enterprise Resource Planning, Danang Setiawan, S.T., M.T., Kepala Laboratorium Data Mining, Annisa Uswatun Khasanah, S.T., M.Sc., Kepala Laboratorium Pemodelan dan Simulasi Industri, Elanjati Worldailmi, S.T., MSc., dan Kepala Laboratorium Desain Sistem Kerja dan Ergonomi, Chancard Basumerda, S.T., M.Sc., berkeliling menunjukkan laboratorium-laboratorium milik Teknik Industri beserta fasilitasnya.

Audiamara Vinka